Tuesday, May 7, 2019

Pohon Bidara dan Manfaatnya

Daun Bidara
Daun Bidara
Pohon Bidara (Ziziphus Mauritiana) dan bagi orang muslim, daun bidara dipercaya dapat mengusir jin atau syetan. Terlepas dari hal - hal tersebut ternyata daun bidara mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Berikut adalah beberapa manfaat bidara bagi kesehatan manusia, antara lain :

1. Mengobati Jerawat
Daun Bidara dapat digunakan untuk menjaga kesehatan kulit terutama pada wajah yaitu untuk mencegah jerawat.

Caranya cukup mudah, ambil beberapa lembar daun bidara kemudian haluskan dengan cara di tumbuk atau di blender juga bisa. Tambahkan sedikit air dan campur hingga agak kental. Lalu oleskan pada wajah yang berjerawat seperti menggunakan masker. Diamkan sampai mengering, kemudian cuci bersih.

Jika anda malas untuk membuatnya, bisa menggunakan sabun dari ekstrak daun bidara yang sudah banyak dijual di toko-toko onlineshop.

Buah Pohon Bidara
Buah Bidara
2. Untuk Kesehatan Lambung
Ini sangat cocok bagi kamu yang mempunyai riwayat penyakit lambung yaitu maag. Daun bidara sangat aman untuk lambung, daun ini akan meredakan berbagai macam penyakit pada lambung karena daun ini tidak berdampak negatif pada asam lambung.

3. Mengatasi Haid yang Tidak Lancar
Untuk para wanita, daun bidara dapat mencegah haid yang tidak lancar karena dalam daun bidara ini terdapat kandungan senyawa yang mampu membuat hormone kamu seimbang dan melancarkan haid.

Bibir kering dan pecah-pecah
Sariawan
4. Untuk Kesehatan Mulut
Timbulnya sariawan dan bibir pecah-pecah merupakan tanda bahwa mulut anda tidak sehat. Untuk mengatasinya kamu bisa memnggunakan manfaat dari daun bidara ini karena daun yang satu ini mampu untuk menjaga kesehatan mulut dari berbagai macam infeksi.

5. Mengobati Keputihan
Jamur adalah penyebab utama keputihan, untuk para wanita dapat mencegahnya dengan menggunakan daun bidara ini. Daun ini akan menghilangkan jamur yang ada di dalam miss V.

6. Meringankan Luka Bakar
Gunakan daun bidara yang masih segar kemudian tempelkan pada bagian kulit yang mengalami luka bakar. Daun bidara akan memberikan efek yang dingin pada kulit yang terbakar selain itu daun ini juga mengandung senyawa yang dapat mencegah bekas luka bakar pada kulit.

7. Mempercepat Penyembuhan Luka
Luka lecet, kena benda tajam, tergores dan luka akibat jatuh bisa disembuhkan dengan daun bidara. Dalam daun bidara terdapat senyawa anti inflamasi yang akan membuat bagian luka cepat sembuh.

Caranya adalah keringkan daun bidara ini kemudian haluskan menjadi bubuk, campurkan air sehingga menjadi pasta kemudian oleskan pada bagian yang terluka.

Gadis Cantik

8. Untuk Perawatan Kecantikan
Pada zaman china kuno, ternyata daun bidara ini sudah digunakan untuk mempercantik wajah. Karena daun bidara ini sangat efektif untuk mencegah jerawat dan masalah penuaan dini seperti keriput atau flek hitam di sekitar mata.

Caranya cukup mudah, haluskan daun bidara ini sehinga menjadi bubuk tambahkan air sehingga menjadi pasta. Kemudian gunakan sebagai masker seperti menggunakan masker pada umumnya, tunggu sampai kering setelah itu bilas dengan air hangat sampai bersih. Untuk hasil maksimal gunakan masker daun bidara ini secara teratur.

9. Mencegah Kulit Kering
Ambil daun bidara yang masih segar hancurkan/haluskan dan campur dengan sedikit air bisa juga ditambah dengan madu atau perasan jeruk lemon. Gunakan sebagai masker untuk wajah, tangan atau kaki. Diamkan sampai mengering kemudian bilas dengan air hangat sampai bersih. Untuk hasil yang maksimal gunakan secara rutin masker daun bidara ini.

10. Mencegah Bateri dan Virus
Daun ini sangat baik untuk menjaga kesimbangan sitem imun tubuh kita dari serangan virus maupun bakteri. Bakteri dan Virus yang mengendap dalam tubuh merupakan sumber penyakit bagi kesehatan tubuh kita.

Itulah beberapa manfaat dari daun bidara ini yang ternyata sudah terkenal sejak dulu kala.

No comments:

Post a Comment

Pohon Bidara dan Manfaatnya

Daun Bidara Pohon Bidara (Ziziphus Mauritiana) dan bagi orang muslim, daun bidara dipercaya dapat mengusir jin atau syetan. Terlepas dar...